Jaga Kebersihan Lingkungan, Polres HST Gelar Aksi Bersih Sampah Serentak

“Kepada pedagang atau pembeli, diimbau agar selalu menjaga lingkungan, terutama di Pasar Agrobisnis tersebut, karena kebersihan  sebagaian dari iman”

Silahkan Bagikan / Share :
Kapolres HST, AKBP Jimmy Kurniawan saat melakukan pembersihan lingkungan Pasar Agrobisnis Barabai (foto: TABIRkota/ferian sadikin)

BARABAI (TABIRKKota) –Dalam rangka menjaga alam dan lingkungan tetap bersih, Polres Hulu Sungai Tengah (HST), Kalimantan Selatan (Kalsel), melakukan aksi bersih-bersih sampah serentak.

Aksi tersebut berkolaborasi dengan instansi terkait, di Pasar Agrobisnis, Barabai, Kamis (13/7).

Kapolres HST, AKBP Jimmy Kurniawan mengatakan, pembersihan sampah di Pasar Agrobisnis tersebut merupakan wujud nyata peran kepolisian dalam menjaga kebersihan lingkungan.

“Kami turun langsung membersihkan area pasar, demi kenyamanan dan keamanan pengunjung yang datang,” katanya.

Kegiatan tersebut, ujarnya, sebagai upaya menjaga pasar agar tetap asri dan bebas dari sampah.

“Kami juga mengajak kepada masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan,” ujarnya.

Ia menambahkan, demi kenyamanan dan kelancaran proses jual beli, maka lingkungan pasar harus tetap bersih.

“Apabila lingkungan terjaga, kita juga terhindar dari segala bentuk penyakit,” tambahnya.

Kepada pedagang atau pembeli, diimbau agar selalu menjaga lingkungan, terutama di Pasar Agrobisnis tersebut, karena kebersihan  sebagaian dari iman. (fer)

Silahkan Bagikan / Share :

Pewarta: M Ferian Sadikin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Aksi Bersih Sampah

Kam Jul 13 , 2023
Post Views : 120 BACA JUGA:  Bupati HST Harapkan Bunda PAUD Paham Metode Pembelajaran Anak

You May Like