
BANJARMASIN (TABIRkota) – Seorang pengendara motor di Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan (Kalsel) tewas usai tertimpa material bangungan yang terbang melayang tersapu angin kencang saat hujan deras, Selasa (2/5).
Peristiwa nahas tersebut terjadi di kawasan Jalan Pangeran Antasari, Kecamatan Banjarmasin Timur, tepatnya di pertigaan lampu merah depan McDonald’s, sekitar pukul 15.30 Wita.
Berdasarkan kartu identitas korban, yang bersangkutan diketahui Bernama Abu Supian (52), warga Banua Hanyar, Kecamatan Kertak Hanyar, Kabupaten Banjar.
Menurut penjaga parkir McDonald’s, Rahmat, saat itu korban tengah berhenti di pertigaan karena lampu lalu lintas sedang merah.
“Saat itu hujan deras disertai angin kencang, tiba-tiba entah dari mana, sesuatu melayang dan menimpa korban,” ujarnya.
Diduga, sesuatu yang melayang tersapu angin tersebut merupakan material bangunan berupa puing atap rumah.
Ia mengatakan, korban yang saat itu mengendarai motor bebek dengan nomor polisi DA 2755 NE, langsung terpental dan pingsan.
“Korban mengalami luka, sepertinya cukup serius, dibagian kepala dan langsung dibawa ke rumah sakit Sari Mulia Banjarmasin,” katanya.
Meski sempat mendapat perawatan medis di Instalasi Gawat Darurat (IGD), namun nyawa korban tak tertolong.
Akibat hujan deras disertai angin kencang yang menyapu kawasan Banjarmasin saat itu, beberapa pohon di empat titik lokasi, tumbang.
Selain itu, angin kencang juga menyebabkan bangunan rumah ambruk serta puing-puing bangunan berterbangan. (ra)