
TANJUNG (TABIRkota) – Puskemas Murung Pudak di Kecamatan Murung Pudak, Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan (Kalsel) laksanakan kegiatan vaksinasi secara door to door untuk membantu Pemerintah Kabupaten (Pemkab) setempat dalam upaya pencapaian target vaksinasi 70 persen.
Dokter Umum Puskesmas Murung Pudak, Diana Hapsari mengatakan, kegiatan vaksinasi door to door dilaksanakan atas laporan masyarakat bahwa masih banyak yang belum di vaksin.
“Terkait laporan tersebut, kita melakukan koordinasi dengan pihak kecamatan, Babinsa dan Polsek hingga dapat melakanakan vaksinasi door to door,” katanya saat ditemui pada kegiatan vaksinasi di Sekretariat Unit Penanggulangan Bencana Swadaya (UPBS) BARA di Kelurahan Belimbing Raya, Selasa (14/12).

Menurutnya, melalui kegiatan vaksinasi door to door diharapkan dapat membantu Pemkab setempat dalam upaya pencapaian target vaksinasi 70 persen agar bisa melaksanakan vaksinasi untuk anak usia 6 hingga 12 tahun.
“Kegiatan vaksinasi yang sekarang kita lakukan untuk usia 13 tahun hingga lansia, namun untuk capaian target kabupaten masih belum tercapai,” ujarnya.
Dalam kegiatan vaksinasi Puskesmas Murung Pudak menyediakan vaksin dosis pertama dan kedua menggunakan vaksin Sinovac dan Pfizer.
Salah seorang warga Murung Pudak, Fahri Alfianuur yang mengikuti kegiatan vaksinasi dari Puskesmas tersebut merasa sangat terbantu.
“Tidak perlu jauh-jauh mencari tempat untuk vaksin dan bahkan tidak perlu ke Puskemas,” katanya.
Vaksin dipandang sebagai hal yang sangat penting dimasa pandemi seperti sekarang ini sehingga seluruh masyarakat diimbau untuk mengikuti kegiatan vaksinasi. (saa)