Rutin Tiap Tiga Bulan Kelurahan Hikun di Tabalong Gelar Donor Darah

TANJUNG (TABIRkota) – Kelurahan Hikun di Kabupaten Tabalong, secara rutin setiap tiga bulan sekali menggelar kegiatan sosial donor darah.

Seperti kali ini, Kelurahan Hikun bersama UPBS Garuda dan PMI Tabalong kembali menggelar kegiatan donor darah di kantor kelurahan setempat, Senin (8/11).

Menurut Lurah Hikun, Rifani Padli, kegiatan donor darah kali ini diikuti 15 peserta.

“Dari 15 peserta tersebut, hanya depalan orang yang positif bisa mendonorkan darah mereka karena yang lain terkendala rendahnya hemoglobin dan tensi,” ujarnya.

Ia mengatakan, kegiatan donor darah dilakukan setiap tiga bulan karena sesuai anjuran, setelah tiga bulan relawan baru bisa kembali mendonorkan darahnya.

“Melalui kegiatan ini kita harapkan dapat membantu menambah stok darah untuk membantu mereka yang membutuhkan,” katanya.

Kegiatan donor darah tersebut dilakukan dengan menyasar karyawan kelurahan dan masyarakat sekitar.

Diharapkan, kegiatan tersebut selain membantu ketersediaan stok, juga mempermudah masyarakat sekitar untuk mendonorkan darah mereka karena tidak perlu jauh-jauh ke kantor PMI. (saa)

Silahkan Bagikan / Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Tujuh Kabupaten di Kalsel Masih Terapkan PPKM Level 3

Sel Nov 9 , 2021
JAKARTA (TABIRkota) – Tujuh kabupaten di Kalimantan Selatan (Kalsel) saat ini masih menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 3. Hal tersebut diketahui berdasarkan Instruksi Mendagri (Inmendagri) Nomor 58 Tahun 2021 yang dikeluarkan  Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI, Tito Karnavian tentang PPKM di Sumatera, Nusa Tenggara, Kalimantan, Sulawesi, Maluku dan […]

You May Like